DALAM RANGKA HARI BHAKTI PEMASYARAKATAN KE 60 LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS IIB SELONG SELENGGARAKAN PEMERIKSAAN KESEHATAN DAN PENGOBATAN BAGI SELURUH WARGA BINAAN

PEMERIKSAAN KESEHATAN

Lapas Selong info_PAS – Sambut Hari Bhakti Pemasyarakatan (HBP) ke-60, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Selong Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Nusa Tenggara Barat menggelar kegiatan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan bagi seluruh warga binaan Lapas Selong. Jum'at (19/04/2024)

Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Lapas Selong yang terselenggara berkat sinergi Lapas Selong dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Lombok Timur yang menggandeng Tim Pemeriksa Kesehatan / Para Medis dari Puskesmas Denggen Kecamatan Selong didampingi oleh Petugas Klinik Lapas Selong. Selain dalam rangka menyemarakkan HBP ke-60, kegiatan ini juga sebagai upaya dalam pemenuhan hak pelayanan Kesehatan bagi warga binaan yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas kesehatan warga binaan.

Kepala Lapas Selong, Bapak Ahmad Sihabudin dalam kesempatan ini menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian terakhir Kegiatan "Pemasyarakatan Sehat" dalam rangka peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan ke - 60. Ahmad Sihabudin menbahkan bahwa pelayanan kesehatan bagi warga binaan Lapas Selong adalah komitmen seluruh jajaran dalam menjaga kesehatan baik bagi pegawai, khususnya para warga binaan selama menjalani masa pembinaan di dalam Lapas Kelas IIB Selong

Di tempat Terpisah, Kepala kanwil Kemenkumham NTB, Bapak Parlindungan menerangkan bahwa dengan kegiatan "Pemasyarakatan Sehat" berharap semoga giat pemeriksaan kesehatan ini dapat mencegah penularan penyakit berbahaya dan memastikan semua warga binaan mendapatkan hak pelayanan kesehatan yang layak, baik dan tepat sasaran.

Menteri Hukum dan HAM, Bapak Yasonna H. Laoly dalam sejumlah kesempatan menyampaikan, pemeriksaan kesehatan (check up) adalah salah satu upaya mendeteksi adanya kelainan pada tubuh. Mengecek kesehatan sebaiknya dilakukan secara rutin dengan tujuan guna melakukan pencegahan serta pengobatan lebih dini, khusunya kepada warga binaan. 

#Parlindungan
#KumhamPasti
#kemenkumhamntb
#KanwilKemenkumhamNTB
#KumhamNTBpastijuare
#KemenkumhamRI
#Kemenkumham

logo besar kuning
 
LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS IIB SELONG
KANWIL KEMENKUMHAM NAMA PROVINSI NUSA TENGGARA BARAT

Jln Tgkh. M.Zaenuddin Abd. Majid No. 199 SelongTelp. 0376-21413 Fax. 0376-2922103

Email Kehumasan
lapasselong@gmail.com

Email Aduan
lapasselong@gmail.com

Hari ini57
Kemarin75
Minggu ini343
Bulan ini1258
Total 77963

17-05-2024